Di penghujung tahun 2023 Sandy Petiz kembali rilis single terbaru dengan lirik bahasa jawa berjudul "Sing Wis Yo Wis".
Kali ini Sandy Petiz berkolaborasi dengan Asap Fajar seorang konten kreator yang tergabung dalam Angkringan West Crew dan dibantu RifkyFaudi Akbar (Gitaris Candidath band) dan Bang Imz (Nada Studio) Untuk mengisi part gitar danDrum
Single ini Mengisahkan tentang lelaki yang ditinggalkan pasangannya karena terkena PHK dari pekerjaannya, namun tetap bisa survive dan move on.
Dengan irama punk rock / Rock Alternative namun tetap menggunakan bahasa jawa ala "Semarangan" Single ini nantinya juga akan dilengkapi Video Musik, disutradarai Fatiko Raharso dan dibintangi oleh Udin Larahan, Deva Doremiva dan kawan-kawan dari Angkringan West Crew
Editor: Alfin